Ya, Sabtu, 24 Februari 2024, SDIT Al 'Ashr kembali mengadakan kegiatan Al 'Ashr Expo yang ke 5. Kali ini, Al 'Ashr Expo 5 mengambil tema "Gali Potensi, Bina Pribadi, dan Raih Prestasi". Dengan tema ini, harapan tergalinya berbagai potensi yang dimiliki oleh anak-anak TK/RA di sekitar SDIT Al 'Ashr untuk kemudian bisa dilakukan pembinaan lanjutan sehingga anak-anak menjadi pribadi-pribadi yang berprestasi. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahim antar TK/RA dan juga melatih mental para siswa.
Baca : Prestasi SDIT Al 'Ashr
Sekitar 70an peserta turut meramaikan kegiatan Al 'Ashr Expo 5 ini dengan 6 perlombaan yang diadakan, yaitu lomba Futsal, lomba Tahfidz, lomba Doa Harian, lomba Mewarnai, lomba Adzan, dan lomba Fashion Show. Mereka berasal dari beberapa TK/RA yang berada di Kec. Citeureup, Gunung Putri, dan Cibinong.
Turut hadir dan memberikan sambutan dalam gelaran Al 'Ashr Expo 5, ketua Yayasan Pendidikan Al 'Ashr Nasional, bapak drg. H. Hardiono, Sp.BM. Sebelumnya, Ust H. Ferry Afrial, S.Pd.I, selaku Kepala SDIT Al 'Ashr dan Ibu Wiwik, selaku Sekretasi Komite, mewakili pengurus Komite SDIT Al 'Ashr pun turut memberikan kata sambutannya.
Al 'Ashr Expo 5 ini dimeriah oleh grup Marawis SDIT Al 'Ashr dan penampilan-penampilan dari para peserta didik SDIT Al 'Ashr, yaitu : Tasmi' Al Qur'an oleh Ananda Yumna dan Khalisha Kelas 4 Madinah, Tarian Indang, Tarian Mayal-mayal, Angklung, tari Tomat, Tari Saman, Nyanyi Solo, Percakapan berbahasa Inggris, dan lain-lain yang turut menambah kemeriahan acara Al 'Ashr Expo 5.
Baca : Info PPDB
Setelah selesai melaksanakan berbagai perlombaan, sambil menunggu dewan juri merekap dan menentukan sang juara dari 6 perlombaan tersebut, para siswa, Orang Tua, dan Bunda Guru Pembimbing disuguhi berbagai penampilan dan kreasi dari para siswa SDIT Al 'Ashr.
Berikut daftar juara lomba di Al 'Ashr Expo 5 tahun 2024.
1. LOMBA MEWARNAI
Juara 1 : Cia (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 2 : Adiba (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 3 : Keinarra Azelea A. (RA Al Munawaroh)
Juara Harapan 1 : Alifya (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara Harapan 2 : M. Rangga Rahadian (TK Ar Rasyid)
Juara Harapan 3 : Talita ( TKIT Al 'Ashr)
2. LOMBA TAHFIDZ
Juara 1 : Nazma (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 2 : Rayyan (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 3 : Alia (TKIT Al 'Ashr)
Juara Har. 1 : Dzakyandra Widamar R. (RA Al Munawaroh)
Juara Har. 2 : Khansa (TKIT Al 'Ashr)
Juara Har. 3 : Sabia (TKIT Al 'Ashr)
3. LOMBA DOA HARIAN
Juara 1 : Fadhil (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 2 : Hana (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 3 : Arfan (Umum)
4. LOMBA ADZAN
Juara 1 : Muhammad Raka A. (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 2 : Luthfi Sakhi Zaidan (RA Al Munawaroh)
Juara 3 : Muhammad Fatih Alhakim (RA Al Asiyah)
5. LOMBA FASHION SHOW
Juara 1 : Alesha (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 2 : Al Fath (PAUDQU Darul Hidayah)
Juara 3 : Aluna (PAUD Al Adalah)
6. LOMBA FUTSAL
Juara 1 : Team PAUDQU Darul Hidayah
Juara 2 : Team TK Rabbani
Juara 3 : Team TKIT Al 'Ashr
Akhirnya, Jazakunnallah, terima kasih banyak kami haturkan kepada Bapak ketua Yayasan Pendidikan Al 'Ashr Nasional, Bapak Kepala SDIT Al 'Ashr, Ibu-Ibu Pengurus Komite, Bapak Ibu Guru dan Panitia dan para donatur atas terselenggaranya kegiatan Al 'Ashr Expo 5 ini. Semoga Allah ganti dengan pahala berlipat dan rejeki berlimpah lagi berkah. Aamiin.. 😊🤲
Tidak lupa, terima kasih yang tak terhingga kepada Bunda Guru dan Bunda Ortu serta para siswa TK/RA yang berkenan hadir dan meramaikan kegiatan Al Ashr Expo 5 ini.
Semoga semua sehat dan selalu dalam lindungan Allah serta anak2 menjadi anak yang cerdas, sholih sholihah, berprestasi dunia dan akhirat.. Aamiin.. 😊🤲
Mohon maaf jika terdapat kekurangan dalam pelayanan dan yang lainnya dari kami.
Info lebih lanjut, silakan segera hubungi Bu Leni di WA
Dokumen kegiatan : Klik
Jazakumullah.. 😊🙏
By : Sodikin, S.Pd.I
Alhamdulillah alaa kulli haal
BalasHapusAlhamdulillah..
HapusMantap acaranya semoga terus berlanjut dalam menggali prestasi siswa
BalasHapusInsya Allah Ayah Bunda..
HapusTerima kasih atas atensinya.. 😊🙏